Merbabu Guest House Tempat Ndusel Nyaman Kayak di Rumah

Belum move on dari nyamannya trip #JalanJalanJogja, akhir minggu kemarin saya memutuskan untuk ikut teman-teman staycation di Merbabu Guest House di kota sendiri. Satu karena merindukan pendingin ruangan di akhir pekan, dua karena ada Silvi yang baru pulang dari Batam. Merbabu guest housenya sendiri nggak jauh dari rumah, tempat yang kayak rumah banget ini jaraknya cuma sekitar 10 menit tanpa kemacetan.

Hujan badai Sabtu kemarin sempat menyurutkan semangat untuk jalan. Tapi karena pengen ndusel suami yang barusan ditinggal di suasana yang beda, nekatin aja berangkat ke Merbabu Guest House. Pengalaman check in ke guest house memang nggak sebanyak check in ke hotel, sedikit agak ragu apakah caranya berbeda atau malah disambut seperti keluarga?

Terletak di kawasan perumahan prestisius, Merbabu Guest House memberikan pelayanan setara hotel berbintang menurut saya. Bangunannya masih terasa seperti di rumah suami yang merupakan peninggalan jaman kolonial dengan tembok-tembok tebalnya. Ada 11 room yang ditawarkan, saya memilih kamar dengan double bed tentu. Rapi dan bersih, juga nyaman. Dilengkapi dengan pendingin ruangan yang saya idamkan juga TV dengan saluran berbayar yang membuat saya menyimpan laptop tanpa sempat digunakan.

Harga kamar Merbabu Guest House yang ditawarkan juga cukup bersaing dari guest house lainnya. Apalagi kalau memesan kamar dengan aplikasi ZEN Rooms, bahkan lebih murah dengan diskon sampai dengan 39%! ZEN Rooms adalah Virtual Hotel Operator yang merupakan jaringan hotel berkualitas yang berpartner dengan hotel hotel budget terbaik di seluruh Indonesia, Singapore, Thailand, Filipina, Sri Lanka, hingga Brazil.

Di Indonesia, ZEN Rooms sudah hadir di kota-kota besar kayak Jakarta, Bandung, Bali, Jogjakarta, Surabaya, Batam dan Malang juga sudah masuk dalam jaringannya. Kabar baik bagi yang hobi staycation soalnya ZEN Rooms menawarkan pengalaman traveling yang lebih efisien dan menyenangkan dengan dukungan tim terbaik dan teknologi terbaru di aplikasinya. Apalagi juga ada Loyalty Program ZEN Rewards yang memberikan 1 malam menginap gratis jika melakukan pemesanan kamar sebanyak 6kali/6 malam. Semuanya bisa ikutan!

Cari Tau Lebih Banyak Tentang ZEN Rooms Yuk!

Sambutan dari Merbabu Guest House pun sangat baik. Kamar dobel bed tempat menginap yang saya pilih bahkan di luar ekspektasi tentang sebuah guest house. Besar! Lebih besar dari kamar Silvi dan Nining yang menyusul kemudian. Hahahaha, rejeki #BabyHattori yang pengen liburan sama bapaknya ini. Dan tentu emaknya yang pengen ndusel juga.

Kesukaan saya ke Merbabu Guest House semakin berlipat ganda karena dekat dengan berbagai tempat makan enak. Contohnya Monopoli Resto, de Pans Pancake House, Rumah Makan Ikan Bakar Cianjur, Richeese Factory cabang baru, juga ada Bvgil Gelato yang semuanya bisa dicapai dengan berjalan kaki aja. Di Minggu paginya juga lebih fun, karena dekat dengan tempat senam Car Free Day dan Pasar Minggu.

Ketika kembali ke Merbabu Guest House, kami pun ditawarkan pilihan sarapan yang hmmmm loooks yum yum. Mau nasi goreng, roti bakar dan telur, atau nasi soto. Enak dan porsinya sekaligus ruang makan yang nyaman, ini tentu menjadi poin penting memilih Merbabu Guest House sebagai tempat staycation idaman.

Semoga jaringan hotel dan penginapan semakin banyak tersedia di ZEN Rooms Malang deh. Biar bisa staycation di tempat-tempat baru di lokasi menarik dengan harga yang lebih terjangkau.

4 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *