BRI POIN Bikin Tanggal Tua Nggak Terasa Lama

Bulan Agustus ini sampai 35 hari, keluh salah seorang teman. Oya? Saya takjub menjawab. Karena saya tahu betul bulan Agustus hanya sampai tanggal 31. HIYA KAMU MAH GAJIANNYA NGGA TANGGAL 2, NENG! Akhirnya saya disembur dan terbirit-birit melarikan diri dari grup Wasap.

Grup yang sering sharing info diskonan di Malang Raya termasuk info terbaru belanja pakai BRI Poin dalam event Keren Terus Fest mulai tanggal 31 Agustus 2018 kemarin. MAKANYA TO, punya rekening Bank BRI tu jangan buat lewat uang doang, sembur saya balik masih di grup yang sama, bisa buat belanja murah lho kalau kamu cermat memperhatikan poinnya!

Menarik memang punya rekening Bank BRI. Saya memiliki satu untuk menyimpan tabungan persiapan kelahiran jaman tiga tahun lalu. Baru tiga tahun saja, tapi sudah banyak keuntungan yang didapat. Salah satunya diikutkan dalam program BRI Poin ini. Dulu, poin-poin ini memang menjadi satu dengan program Untung Britama. Tapi mulai akhir tahun 2017, tepatnya 9 November 2017, BRI Poin memiliki programnya sendiri. Ini adalah hasil curahan hati nasabah-nasabah muda Bank BRI yang nggak pernah dapat undian hadiah karena generasi millenial itu tabungannya pas-pasan dan lebih banyak bertransaksi daripada menyimpan uang. Kalau dengan perolehan poin, semua pemilik rekening kan bisa dapat, begitu.

Lihat saja apa gaya hidup generasi millenial seperti sekarang. Uang gaji, fee project, atau receh-receh bergembira, mana ada yang jadi tabungan serius. Yang ada mereka kebanyakan ‘menumpuk tabungan pengalaman’ dengan belanja gadget terbaru, fashion paling kece buat diupload di Instagram, makan-makan enak buat konten foodies, dan yang paling penting travelling! Otomatis lalu lintas transaksi lebih banyak daripada uang yang mengendap di tabungan. Bank BRI menangkap kegelisahan generasi millenial yang juga pengen dapet reward dari memiliki rekening tabungan ini dan mengganjarnya dengan BRI POIN.

Setiap transaksi penyimpanan, transaksi dengan mobile banking, belanja online, beli pulsa, bayar tagihan, atau gesek kartu di mesin EDC, semua bisa dapat BRI POINnya. Jenis tabungan yang mendapat reward BRI Poin ini adalah tabungan BRI BritAma, BritAma Binsnis, Tabungan BRI Junio atau Giro BRI. Selain jenis tabungan tersebut, minggir dulu ke customer service dan pindahin aja dananya ke tabungan baru buat berburu BRI Poin-nya.

Secara detil, kamu bisa melihat berapa poin yang didapat dari setiap transaksi di bripoin.com!

Kenapa kamu harus punya tabungan Bank BRI sekarang juga? Karena BRI Poin lagi roadshow jelang masa akhir penukaran poin sampai dengan September 2018 nih. Daripada numpuk kelupaan disimpan tapi terus melakukan transaksi, Bank BRI menyemarakkan perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 73 dengan menggeber BRI POIN Keren Terus Fest yang berlangsung mulai tanggal 31 Agustus sampai dengan 2 September 2018 di Mall Olympic Garden. Salah satu cara keren buat ngingetin para pemilik poin untuk berbondong-bondong nukerin poin hasil transaksi dengan makan-makan enak harga super murah sampai perut meletus pun boleh dalam event BRI Poin Merdeka Kulineran.

Sudah murah, ada lagi trik super belanja murah di Keren Terus Fest Malang pakai BRI Poin ini. Simak baik-baik!

  • Cek dulu berapa poin yang kamu miliki di tabungan lewat SMS dengan ketik INFO(spasi)POIN(spasi)PIN kirim ke 3300. Lewat Internet Banking BRI versi WEB, Mobile Banking BRI, juga lewat ATM BRI. Kalau lagi di lokasi event, cek aja ke mbak-mbak yang siap membantumu di meja cek poin.
  • Lalu tukarkan di meja penukaran poin yang berada di belakang mbak-mbak meja cek poin. Agak sabar menanti ya, soalnya dari hari pertama aja gila banget antusias warga Malang ini. Tapi penukaran poin dapat dilakukan dengan cepat karena ada 3 meja yang melayani. Mungkin sampai mabok mesin EDC-nya.
  • Simpan dulu poin yang kamu tukarkan. LHO KENAPA GA LANGSUNG BUAT BELANJA MAKANAN?
  • Karena eh karena, ada jam-jam Flash Sale buat kamu belanja makanan dan minuman enak-enak ini cukup dengan 1 poin saja! Kalau jam biasa kamu bisa menukarnya dengan 20 poin. Kalau pas flash sale kan bisa dapet 20 porsi!

Makanya, dengan sedikit bersabar kamu bisa belanja makanan enak dengan poin yang super murah pakai BRI Poin! Ada Sang Pisang, Bakso Boedjangan, Mie Setan, Starbucks, Jco Donat, Chatime, Pizza Hut dan yang paling menggiurkan adalah MOMMY MANGO! All in one place, semua bisa dibeli pakai BRI Poin dengan bayar parkir cukup sekali aja!

Gimana kalau ternyata BRI Poin yang didapat sampai 2000 lebih? Ya maap, kenapa ngga traktir saya aja, paling cuma pakai 100 poin aja deh. Tapi nggak usah kalap belanjain semua di BRI POIN Merdeka Kulineran kok. Poin-poin itu bisa kamu pakai untuk belanja di merchant seperti Tokopedia, Blibli.com, Tiket.com atau dipakai untuk mengurangi nilai pembayaran via e-catalog Bank BRI yang dapat diakses di ecatalog.bri.co.id lalu pilih hadiahnya. Atau BRI Poin juga bisa dibelanjakan lewat redeem BRI POIN via EDC Bank BRI di merchant yang sudah bekerja sama. Kalau untuk nasabah Giro ada penukaran BRI Poin di kantor cabang dan cabang pembantu Bank BRI untuk memudahkan kamu yang kiranya memiliki ribuan jumlah poin itu.

Serunya lagi, di antara ratusan pengantri tukar poin Bank BRI, saya menyempatkan melihat pak Cahyo Hari Purwanto, VP Deposits and Services dari Bank BRI, yang sedikit standup comedy bersama ibu Prilly Savitri dan pak Basuki Prabowo. Sambil belajar basa walikan khas Malang, pak Cahyo memaparkan bukti nyata antusias pemilik BRI Poin pada event Keren Terus Fest. Ratusan juta poin teredeem selama event yang berlangsung dari November 2017, puluhan juta transaksi tercipta, dan implikasi dana Bank BRI naik hingga puluhan Trilyun Rupiah. Jumlah rekening BritAma beserta Giro pun bertambah hingga ratusan ribu. Fantastis memang apa yang ditawarkan Bank BRI untuk nasabah dan bisa langsung dirasakan sendiri manfaatnya.

Masih satu hari lagi BRI POIN Keren Terus Fest Malang digelar, manfaatkan sebaik-baiknya untuk menukar poin yang kamu punya. Buka rekening langsung di lokasi juga bisa dapat triple hadiah lho! Cukup dengan 250ribu Rupiah untuk membuka tabungan, dapatkan kartu Brizzi, 1 produk Nature Republic Aloe Vera, dan 1 kupon undiang Samsung Galaxy J6 yang akan diundi pada 2 September 2018 di Mall Olympic Garden.

Manfaatkan sebaik-baiknya satu bentuk apresiasi Bank BRI terhadap perolehan BRI Poin warga Malang yang cukup besar ini. Biar tahun depan event serupa datang lagi gitu lho. Jadi kamu akan punya banyak waktu mengumpulkan BRI Poin sebanyak-banyaknya sampai festival yang sama atau lebih heboh lagi mampir di kota Malang ini.

Nggosah ngeluh bulan Agustus jadi panjang karena belom gajian kan? Transaksi aja pakai kartu BritAma Bank BRI karena akan lebih memudahkan kamu menghadapi kerasnya kehidupan! (aka bayar parkir sekarang mahal bang!)

4 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *