YA PASTI NGGAK TENANG LAH! Sama seperti kamu jalan-jalan tapi nggak bawa uang sama handphone, rasanya pengen cepet pulang daripada lama-lama di luar. Ada perasaan berdosa yang bikin konsentrasi mengemudi bisa terpecah kalau ngeliat pak polisi lagi duduk-duduk di pinggir jalan. Padahal dia nggak ngapa-ngapain, tapi bisa bikin kamu blingsatan sendiri karena membayangkan lagi ada razia lah, lagi ada pemeriksaan kendaraan, atau pikiran bakal ngeluarin uang nggak terduga juga bikin perasaan nggak tenang.
Ini belum waktunya mudik tapi saya sendiri sudah nggak tenang karena tepat di akhir bulan STNK sudah waktunya perpanjangan 5 tahunan. Sementara seharusnya sudah mikirkan lahiran daripada lebarannya duluan, jadi mumpung kondisi badan masih bisa dibawa jalan, pagi ini saya mengurus sendiri Vario kesayangan ke Kantor Samsat Malang Kota. Ngga sendirian-an sih, sama suami yang mendampingi.
Ada beberapa perubahan cara pengurusan STNK 5 Tahunan di Samsat Kota Malang, setidaknya ke arah yang lebih positif daripada negatif berdasarkan pengalaman. Mau bagi tips dikit, boleh kan?
Berangkat pagi
Loket pelayanan perpanjangan pajak 5 tahunan di Samsat Malang Kota buka setiap hari Senin – Kamis jam 8-12pm, Jumat dari jam 8-11am, dan Sabtu dari jam 8-11.30am. Hari ini saya memutuskan mengambil cuti biar ngurusnya nggak kemrungsung jauh-jauh dari Kacuk ke Araya untuk mengejar jam kerja. Apalagi motornya harus dibawa kan, jadi bayangin jaraknya sejauh itu sudah bikin saya boyokan sebelum mulai perjalanan. Sekitar jam 9 saya sudah tiba di lokasi.
Berkas yang perlu disiapkan
Yang pertama, lihat dulu tanggal expired di pojokan lembar Surat Tanda Nomor Kendaraan. Jangan sampai terlewat kalau kecepetan sih nggak papa. Tadinya saya mau ngurus 3 motor sekaligus, tapi karena yang 2 masih bulan depan, yaudah Vario aja yang habis bulan ini. Siapkan juga BPKB dan Kartu Identitas KTP serta bolpoint yang gelnya bisa dihapus biar kalau salah mengisi formulir nggak harus diurek-urek dan mengotori kertas perpanjangan STNK-mu. Memangnya ada bolpoin yang gelnya bisa dihapus? Ada, di Shopee Indonesia.
Bawa peralatan sendiri
Kalau masih cukup waktu persiapan dan tool kit motor sudah hilang, beli dulu obeng set 31 in 1. Obeng set ini berguna banget buat mbuka baut dek bodi motor yang menutup nomor rangka dan nomor mesin biar gampang geseknya. Biasanya butuh obeng plus untuk motor biasa, dan kunci L untuk jenis motor sport.
Obeng Serbaguna Set 31 in 1 Multifungsi ini harganya cuma 12 ribu aja kok di Shopee. Bahannya dijamin tahan lama, mudah digunakan, dan pastinya praktis untuk berbagai keperluan. Jangan lupa disimpan, siapa tahu butuh lagi untuk perpanjangan 5 tahun lagi biar pas pengecekan fisik nggak harus antri alat dengan pemohon yang lain.
Sekarang kita masuk ke tahap birokrasi yang dalam bayangan selalu menyebalkan karena ruwetnya. Setidaknya 5 tahun lalu masih demikian. Antri panjaaaaaang, petugas yang tidak ramah, dan loket pelayanan yang pating kesrimpet karena di sana dan di sini bukannya dalam alur yang mudah dipahami. Apalagi 10 tahun sebelum ini, saya bisa seharian dari pagi sampai sore menanti proses pengurusan perpanjangan STNK 5 tahunan ini. Untunglah ada perubahan berarti yang dialami tahun ini.
URUTAN PENGURUSAN PERPANJANGAN STNK 5 TAHUNAN
Secara garis besar prosesnya begini saja: Cek Fisik – Pengesahan Cek Fisik – Pemeriksaan Dokumen Kendaraan – Pembayaran Pajak – Pengambilan Plat Nomer. Pada kenyataannya, tahapannya perlu pemahaman lebih untuk bisa diselesaikan dengan cepat.
Cek Fisik Kendaraan
Bawa kendaraanmu, mobil atau motor, langsung ke dekat loket CEK FISIK. Saat masuk ke pelataran parkir kantor Samsat Malang Kota ada petunjuknya kok. Belok kiri lalu belok kanan dan ambil posisi mengantri sesuai giliran.
Motor merapatlah di bagian kiri dan mobil di bagian kanan. Sambil menanti giliran, ambil formulir di loket PELAYANAN CEK FISIK. Dari tempat mengantri kendaraan itu, posisi loketnya ada di pojokan kanan depan. Makanya, enakan kalau ngajak teman sih. Jadi ada yang menunggu kendaraan antri, juga ada yang ngambilkan formulirnya. Tapi kalau sendirian juga nggak masalah, antrinya cukup untuk memberi waktu mengambil formulir kok.
Petugas Cek Fisik kendaraan rasanya masih sama aja dari puluhan tahun lalu waktu saya bahkan masih belum punya Vario ini. Awet muda dan awet juga di bidangnya. Jadi rasanya beliau sudah paham di mana lokasi Nomor Rangka dan Nomor Mesin setiap merk kendaraan.
Oya, saat antri matiin mesin motor dan mobil ya. Buka juga kap mobil biar nggak melukai petugas waktu digesek nanti. Untuk motor, biasanya pada ngelepas dek body motor masing-masing biar antri menggesek nomernya cepet. Kalau kamu nggak tau di mana posisinya, petugas bakal membantu. Tenang aja.
Pengesahan Cek Fisik
Selesai menggesek, petugas akan melihat kelengkapan di formulir yang sudah kamu ambil tadi. Ia akan memberi paraf tanda kendaraan sudah siap ke proses Pengesahan Cek Fisik.
Pindahkan motor dari antrian, parkir di tempat yang sudah disediakan di depan kantor. Isi dan lengkapi formulir cek fisik. Kembali ke loket pengesahan, berikan formulir ke petugas di dalam. Tunggu formulir distempel dan ambil di loket yang sama.
Pemeriksaan Dokumen Kendaraan
Sayangnya pengurusan STNK 5 Tahunan ini masih belum bisa paperless, yang mana dokumen-dokumen asli seperti STNK, BPKB dan KTP masih harus difotokopi 4 lembar dimasukkan ke map yang juga harus dibeli. Jadi setelah pengesahan cek fisik, fotokopi dulu berkas yang dibutuhkan. Total biaya fotokopi tadi 6rb dan mapnya 2rb. Tempat fotokopinya juga sudah paham berkas-berkasnya harus diapakan. Serahin aja semua ke dia, nanti dia sendiri yang akan memisah-misahkan lembarnya sesuai kebutuhan.
Setelah semua dokumen siap, masuk ke gedung utama Samsat Malang Kota. Nah ini lagi yang baru. 5 tahun lalu rasanya kita bisa masuk-masuk aja ke dalam gedung dan antri sambil ngadem di dalam. Tahun ini ada perubahan di mana hanya diperbolehkan 1 orang saja yang mengantri ke dalam. Di teras gedung disediakan kursi-kursi untuk menunggu.
Sebaiknya yang masuk mengurus dokumen adalah pemilik kendaraan sendiri atau yang masih berhubungan saudara. Yang jelas di pintu gedung memang ada petugas yang menyeleksi. Juga formulir di dalam ada yang harus diisi dan membutuhkan tanda tangan pemilik kendaraan yang namanya tercantum di STNK. Karena saya lagi hamil, petugas menyarankan suami yang mengantri di dalam.
Pembayaran Pajak
Perubahan yang mencolok adalah proses pengesahan dokumen dan pembayaran pajak yang jauh lebih cepat. Saya sudah bilang di depan kan kalau dulu butuh waktu seharian untuk mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan? Tahun 2017 ini nggak sampai 20 menit pencetakan dokumen STNK dan pajak yang baru sudah bisa diterima di tangan. Huwooo, kayaknya saya baru sempat update memikirkan caption 1 foto di Instagram doang, ternyata nggak lama suami sudah keluar dari ruangan.
Ada penambahan biaya administrasi STNK sebesar 100rb dan biaya cetak TNKB sebesar 60rb di luar pajak kendaraan tahunan yang nggak berubah. Total biaya Vario saya 357rb dan saya cuma bawa uang 375ribu tadi. Ahahahahahaha, kirain cukuppp ternyata ngepres.
Pengambilan Plat Nomer
Urusan dokumen selesai, segera antri di loket pengambilan plat nomer yang ada di dekat antrian cek fisik. Jadi dari gedung utama, belok ke kanan, ke kanan lagi. Tulis nama dan nomer kendaraan di buku registrasi, serahkan STNK dan lembar pajak untuk diperiksa petugas. Nggak sampai 10 menit, plat nomer baru sudah di tangan.
Huwoooo, lagi-lagi proses super cepat. Rasanya 5 tahun lalu masih butuh waktu seminggu harus kembali lagi mengambil plat nomer, tahun 2017 plat nomer baru sudah bisa langsung dipasang di kendaraan.
Di dalam ruangan memang kelihatan ada 5 mesin pencetak plat nomer yang dioperasikan oleh 5 orang dengan tangannya yang cekatan. Bandingkan dengan dulu yang nyetaknya manual pakai getok-getok mal angka dan huruf. Sekarang cukup setting angka dan nomernya sesuai STNK, voila plat pun keluar dengan cat yang rapi.
Total jenderal kayaknya nggak sampai 1 jam saya di kantor Samsat Malang Kota. Mungkin juga sepinya pemohon hari ini karena masih dalam rangka puasa jadi mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan ini jadi sedikit menyenangkan. Beda lagi kalau kamu bukan tipe yang memerhatikan kelengkapan surat-surat kendaraan, kayaknya proses beribet ini bikin kamu milih mudik ke kampung halaman dan melupakan pajaknya. Iya nggak?
Jangan lah. Biar perjalanan mudikmu lebih tenang, coba lihat lagi surat-surat kendaraan. STNK masih ada? SIM masih hidup? Nah gitu dong. Lalu lengkapi perlengkapan kendaraan sebelum memulai perjalanan panjang. Beli oli motor, kelengkapan elektrik motor, jaket pelindung tubuh Dainese, dan ada helm Bogo Retro cantik untuk mengamankan kepala yang semuanya lengkap tersedia di kategori Otomotif toko online Shopee.
Sudah? Semoga perjalanan mudik ke kampung halaman jadi lebih tenang, aman dan nyaman ya! Selamat bertemu dengan orangtua, saudara, tetangga, adek ketemu gede, anak Pak RT dan gebetan jaman SMP yang kamu tinggalkan lama di perantauan. Selamat berlebaran!
njih mbakyu…. sampun lengkap.
aturan dan alur pelayanannya hampir sama dengan yang di boyolali, sedangkan di semarang kota sudah beda.
walaupun masih fotocopy dokumen, tapi gak perlu bawa dokumen satu map lengkap dari kwitasi awal beli.
jaketnya pengen belik
Wow dirimu masih kuat aja ngurus-ngurus gitu sendiri? *nganga*
luar biasa suhu
yup..setuju, pulkamp dengan motor itu semuanya harus ..disiapkan termasuk kelayakan motor..dan suratnya harus lengkap..gak asal kebut2tan.., intinya biar tenang n gak dikejar2 polisi..
Selamat ya, Neng. Menaaaang.
Dan sebagai orang yang nggak berani bawa motor, aku cuma bisa mangap baca ceritamu 🙂
Ribet sih ya,,, kalau udah urusan ini itu…
paling males banget,,, apa lagi di persulit dalam proses nya… So sad jadi nya 🙁
wah informasi otomotif yang bagus nih
I am really impressed by a work that is full of high artistic values like this, continue your work because we feel that your work is very helpful for many people.