Peta Mudik 2011

Sebentar lagi Bulan Ramadhan. Sebentar lagi puasaan. Sekitar 30 hari kita bakal berpuasa semoga semua mendapat kebaikan dari setiap amal ibadah yang dilakukan selama bulan Ramadhan.

Puasa datang pasti akan selalu diiringi dengan hiruk pikuk mudik ke rumah keluarga. Tiket mudik segera dibeli ya sodara-sodara. Kereta api sudah bisa dibeli 30 hari sebelum tanggal mudik yang sodara inginkan. Intip-intip di stasiun kemarin harganya menyentuh 650 ribu untuk tiket termahal. Wow. Kereta apa ya itu? Sepertinya tiket mudik Argo Anggrek kalau ngga salah. Tiket mudik pesawat lebih hot lagi, adek saya sudah beli pp tiket mudik Jakarta-Malang menyentuh kisaran 2 juta per kursi :D.

That’s SCARY!

Bisa-bisa habis gajiku kalau mudik taun ini. Syukurlah, sepertinya semua kumpul di Malang aja tahun ini. Biarpun sudah pada menikah. Senangnyaa.. Tidak lagi menghabiskan waktu di jalan raya yang penuh dengan kendaraan mudik bertumpuk koper dan oleh-oleh. Inget dulu kalau mau mudik pasti nyari peta mudik gratisan dari Telkomsel Siaga. Karena juga ada jalur alternatif yang diberikan. Well, tahun ini Peta Mudik saya dapatkan dari Cybermap.co.id. Sudah pada dapat? Sepertinya masih marketing kitnya yang dibagikan. Lihat DOWNLOAD-nya di sini.

Selamat menjalankan ibadah puasa.

Kunjungi juga pabrik saya selama Ramadhan ini. The Colours of Ramadhan.

Artinya saya kena piket Ramadhan :lol

 

8 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *