Kenapa Harus Lebih Awal Siap-Siap Mudik Lebaran 2017?

Tahun 2017 adalah tahun yang SOOPERCOOL buat keluarga kecil NengBiker dan Dglassesman. Jika berjalan sesuai dengan timeline kehamilan, awal Juni nanti kebahagiaan keluarga kami akan semakin seru dengan kehadiran #BabyHattori. Tidak lama kemudian euforia mudik lebaran pun sudah di depan mata. Sudah beli tiket kereta mudik untuk pulang ke kampung halaman?

Beruntung keluarga saya tinggalnya tidak jauh-jauhan. Rumah Mama Papa bisa ditempuh 5 menit saja, bahkan tahun kemarin arus balik ke rumah bisa ditempuh dalam waktu 3 menit. Rumah Mama mertua memang di kota Batu, itu juga masih bisa ditempuh nggak sampai sehari semalam. Sementara saudara-saudara kandung lainnya kebanyakan memilih berlebaran di Malang juga.

Tapi buat kamu-kamu yang mungkin akan mudik lebaran ke Malang, mungkin harus bersiap menerima kenyataan.

TIKET PESAWAT PULANG PERGI JAKARTA MALANG HARGANYA SUDAH JUTAAN!

Beberapa malam lalu teman di Twitter menangis di timeline setelah mengecek tiket pesawat untuk pulang ke Malang. Tiket pesawat yang biasanya bisa diperoleh PP sekitar 1jutaan, melonjak 3x lipat di periode mudik dan balik Lebaran tahun 2017 ini. Bagi yang belum mempersiapkan tiket jauh-jauh hari kayaknya harus gigit jari. THR tidak seberapa harga tiketnya mencekik leher.

Tahun ini adik dan keluarga yang di Jakarta nggak tau deh jadi pulang mudik apa enggak. Karena si kecilnya sudah wajib duduk sendiri di pesawat, memikir beli tiket pesawat untuk mudik ke Malang pasti jadi pertimbangan tersendiri. Mudik waktu lebaran itu nggak harus sih tapi kayaknya di Jakarta ya sepi kalau nggak sama keluarga, jadi banyak yang memilih pulang ke kampung halaman. Kamu juga demikian?

BAYANGAN MUDIK dengan JALAN DARAT MACET di DEPAN MATA

Masih terbayang memantau arus mudik tahun 2016 lalu, berbagai simpul kemacetan terjadi di tempat-tempat tidak terduga. Ini serem sih, mengingat tahun 2017 jumlah kendaraan pasti sudah bertambah banyak, dan promo mobil baru harga murah untuk lebaran juga digelontor dengan begitu masifnya. Saya juga pengen beli mobil baru kan jadinya, tapi hanya dipakai kota-kota saja.

SEPINYA BERITA PERBAIKAN JALAN

Biasanya jelang bulan puasa begini juga sudah ada berita perbaikan-perbaikan jalur mudik. Tapi tahun ini kok sepi ya? Apa Jokowi mempersiapkan infrastruktur lebaran dalam diam? Bagaimana jalur Cirebon, Nagrek, Brebes Exit, atau jalur Pujon yang baru-baru ini sering longsor?

Saya kok nggak update sama berita perbaikan jalur mudiknya. Lebih banyak berita kota-kota dengan ‘hiburan 1000 jeglongan’ karena kualitas aspal dan eker-ekeran antara pihak mana yang lebih wajib memperbaiki jalan. Jadi, persiapkan waktu lebih banyak untuk kemungkinan macet bagi kamu yang mudik mengambil jalan darat ya.

SUDAH BELI TIKET KERETA MUDIK LEBARAN?

Perbaikan fasilitas kereta sebagai alternatif transportasi lebaran dari tahun ke tahun semakin memuaskan. Semakin tepat waktu, keretanya semakin bersih, petugasnya ramah, aman dan stasiun-stasiunnya juga dilengkapi fasilitas yang menyenangkan. Kalau saya mau mudik lebaran suatu hari nanti, mungkin beli tiket kereta mudik bakal jadi prioritas pertama yang harus dilakukan. Apalagi pemesanan tiket kereta mudik bisa dilakukan jauh-jauh hari sebelum keberangkatan untuk mendapat tempat duduk yang nyaman.

Tiket kereta mudik tahun 2017 akan dijual secara bertahap mulai H-10 hingga H+10 oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI). Selain bisa dibeli di stasiun dan di agen-agen online, beli tiket kereta mudik juga sudah bisa dilakukan di minimarket yang ditunjuk lho!

Sambil beli sabun mandi sambil beli tiket mudik dengan kereta api. Cara beli tiket kereta api di minimarket juga nggak beda jauh sama di stasiun. Siapin aja identitas pribadi, lalu pilih hari dan jam keberangkatan. Eh jangan lupa pilih rute kereta dan nama keretanya juga jangan sampai salah yaa!

Voila, setelah dicetak sudah siap mudik lebaran sekarang. Sungguh hidup kita sekarang ini sudah dimudahkan sekali dengan teknologi. Jadi persiapkan rencana mudik sejak pengen pulang kampung, biar nggak kehabisan tiket lebaran dan bisa nyiapin oleh-oleh juga packing baju untuk lebaran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *