Jaring Laba-laba Wisata Bandung

Menapak satu demi satu daerah wisata di Indonesia adalah cita-cita saya. Apalagi setelah menikah, mendapatkan partner yang hobi jalan-jalan jadi tambah seru saja hidup ini.

Surabaya. Bali. Yogyakarta. Next Wisata Bandung!

Setelah wisata mall to mall di Surabaya, pantai to pantai di Bali, dan menjelajah budaya keraton Yogyakarta, sekarang saatnya kami menguji adrenalin di Wisata Bandung! YAAY Trans Studio Bandung, kami datang!

Sejak kapan Bandung melepas image kota factory outlet menjadi kota wahana permainan, saya tidak ingat. Yang masih melekat di memori masa kecil adalah berbelanja dari satu factory outlet ke factory outlet di sekitaran Cihampelas. Beragam jeans di jual di toko-toko dengan Aladin di atas kepala, dan Spiderman menempel di depan outlet. Apa kabar Cihampelas? Kamu bagaikan Disneyland dalam ingatan kecil 20 tahun lalu.

Tidak lagi berandai-andai, saya mulai menyusun itinerary menuju Bandung. Satu kata dari sahabat yang saya tanya, wisata Bandung seperti menyusuri jaring laba-laba. Berpusat di Gedung Sate dan Lapangan Gasibu, kemudian menyebar menuju titik-titik simpul tempat wisata di lingkaran kota Bandung sampai luar kota. Dari wisata alam, wisata belanja, sampai wisata adrenalin semua lengkap di Bandung, katanya.

Kalau dilihat dari petanya, sepertinya idiom JARING LABA-LABA WISATA BANDUNG itu engga salah:


Dari wilayah wisata Bandung kota, sampai ke utara barat timur selatan, bahkan masih ditambah lagi dengan wisata Bandung dan sekitarnya. Pusing saya baca daftar tempat wisata Bandung yang wajib dikunjungi dari PiknikYu.com. Dari Cihampelas Walk, Paris Van Java, Trans Studio Bandung dan lain-lain. Di area Dago sepanjang jalan Juanda yang bertebaran FO buat yang doyan belanja baju. Tempat wisata Bandung yang alami ada Tangkuban Perahu, Kawah Putih, Ciater, daaan masih banyak lagi! Mau yang mana?

Yang pasti satu yang harus dilakukan, SEHARI di Trans Studio Bandung!

Trans Studio Bandung adalah salah satu theme park indoor terbesar di Indonesia. Terletak di jalan Gatot Subroto Bandung dan masih satu kawasan dengan Bandung Super Mall yang merupakan mall terbesar se-Asia Tenggara. Resmi dibuka tanggal 18 Juni 2011 dan saya belum pernah ke sana sekalipun! Semakin lama itinerary perjalanan dibuat, semakin ngiler dengan suguhan wahana yang ada di Trans Studio Bandung.

Dari daftar yang ada di sini, menurutmu mana yang paling menarik?

1. Yamaha Racing Coaster
2. Jelajah
3. Giant Swing
4. Marvel Superheroes 4D
5. Vertigo
6. Special Effect Action
7. Dunia Lain
8. Negeri Raksasa
9. Trans Science Center
10. Trans Broadcast Museum
11. Sky Pirates
12. Kong Climb
13. Dragon Rider
14. Blackheart Pirate Ship
15. Pulau Liliput
16. Trans Car Racing
17. Trans Movie Magic
18. Trans City Theatre
19. Amphitheatre
20. Si Bolang Adventure

Buat saya, jelas Yamaha Racing Coaster dan Trans Car Racing harus dicobain pertama kali! Buat my partner pasti akan memilih Dunia Lain, secara gitu loh dia gitu lho :D. Kata sahabat tadi, ada tambahan bonus kalau kita main di Trans Studio Bandung. Bonus parade tokoh-tokoh kartun dan film terkenal! Sure I can’t wait!

Tak hanya wahana uji nyali yang memeras adrenalin, panggung pertunjukan di Trans Studio Bandung juga harus diicipi. Berbagai live show setiap harinya digelar di sana. Ada Kabayan Goes to Hollywood, Legenda Putra Mahkota, Special Effect Action Show, Petualangan si Bolang & Zoo crew, the New Parade and Laser Show. Juga Trans Studio Big Band yang katanya jangan sampai dilewatkan karena pertunjukan ini hanya berlangsung 1 kali setiap hari.

Lengkap. Dan dalam satu tempat. This is so cool! Dengan follow Twitternya di @TransStudioBdng, engga bakal ketinggalan info terbaru dari sana. Kalau lebih aktif di Facebook jangan lupa like aja Trans Studio Bandung. Kalo saya? Hobinya mantau di http://www.transstudiobandung.com/!

Thanks to @bennywn atas panduannya. Itinerary Wisata Bandung sudah siap dibuat. Trans Studio Bandung, tunggu saya!

Trans Studio Blog Competition

14 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *