Gie Wahyudi Main di The Raid?

Semalam akhirnya nonton The Raid: Redemption bareng temen-temen. Ngga sengaja sih ketemunya juga, secara yang sama @Xocolatl juga uda dipending. Thanks to @ratriputri yang sudah mau dititipi beli tiket dan ini dimasukkan dalam Tips Nonton The Raid.

Tanpa terlambat tanpa pulang telat, saya senang sudah nonton The Raid. Rasanya seperti waktu nonton Ada Apa Dengan Cinta puluhan tahun lalu. Ini adalah tonggak kebangkitan film Indonesia seperti AADC lalu. Sudah jenuh melihat pocong dan kawan-kawan berlalu-lalang di bioskop dengan cerita yang begitu-begitu saja. Dangkal tanpa nyawa. The Raid sukses mengobati hausnya film berkualitas tahun ini dengan teriakan heboh dan tepuk tangan menggema setiap scene mendebarkannya.

Ada satu yang jadi PR saya setelah nonton film ini. Apakah Gie Wahyudi main di film The Raid? Awal-awal film ini ada tokoh bapak tua yang segedung sama Tama. Dan dia bikin saya flashback nginget-nginget muka siapa ya ini. Bukannya nginget nama pemaennya, yang keinget malah muka Gie. Temen blogger Jakarta yang pas OblongMerahMuda dulu nyempetin dateng lho ke Malang! Dia bener-bener mirip sama Iyang Darmawan, salah satu personel P-Project. Sumpah mirip kan? Coba Gie dipasangin kacamata, plek sudah wajahnya.

Foto dari berbagai sumber.

 

Walau perannya di situ nda terlalu besar, Iyang Darmawan sepertinya lepas dari image P-Project yang konyol. Etapi ada konyolnya juga sih. Dalam balutan peran serius. Lucuk. Pokoknya film ini kudu ditonton buat yang uda lepas dari rating anak-anak dan bimbingan orang tua.

Kamu buruan nonton ya!

 

 

8 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *